Artikel
05 Juli 2023
Mengenal Lebih Jauh Fungsi Layanan SAMSAT

SAMSAT adalah singkatan dari Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap. Keberadaan SAMSAT ini ialah untuk memudahkan masyarakat dalam pengurusan dokumen dan pembayaran pajak kendaraan bermotor. Mari ketahui lebih jauh mengenai SAMSAT ini dan fungsinya.
Definisi SAMSAT
Menurut Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 5 tahun 2015, SAMSAT merupakan sistem administrasi satu atap yang menyelenggarakan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB), Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor (Regident Ranmor), dan pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).
Dalam pelayanannya, SAMSAT tidak hanya dilaksanakan oleh Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah (Ditlantas Polda), melainkan kolaborasi dari beberapa instansi lain, seperti Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) dan PT Jasa Raharja. Ketiga instansi inilah yang selanjutnya disebut sebagai Tim Pembina SAMSAT.
Perlu Anda ketahui sebelum adanya SAMSAT, proses pembayaran pajak kendaraan memakan waktu lama dan cukup merepotkan. Sebab, masyarakat harus mendatangi satu per satu ketiga instansi tersebut.
Hingga pada tahun 1974, dilakukan uji coba SAMSAT untuk pertama kalinya. Uji coba tersebut membuahkan hasil karena mampu memangkas waktu dalam proses pembayaran pajak kendaraan.
Di tahun 1976, lewat Instruksi Bersama tiga menteri Menhankam (Menteri Pertahanan dan Keamanan), Menkeu (Menteri Keuangan), dan Mendagri (Menteri Dalam Negeri), memutuskan untuk memberlakukan SAMSAT di seluruh Indonesia yang terus berjalan hingga saat ini.
Tujuan dan fungsi dari layanan SAMSAT
Dalam Perpres, dijelaskan bahwa kehadiran SAMSAT bertujuan untuk memberikan pelayanan Regident Ranmor, pembayaran pajak kendaraan, serta SWDKLLJ.
Adapun fungsi layanan SAMSAT dibedakan berdasarkan instansi pelaksana yang disebut dengan nama Tim Pembina SAMSAT. Berikut adalah penjelasan fungsi dari masing-masing instansi layanan SAMSAT:
Ditlantas Polda
Di SAMSAT, Ditlantas Polda memiliki fungsi dalam melakukan Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor. Fungsi ini dilaksanakan untuk memberikan legitimasi, kelayakan, kepemilikan, serta pengoperasian kendaraan bermotor.
Selain itu, ada juga fungsi kontrol melalui verifikasi, pencatatan, dan pendataan kendaraan bermotor. Adapun layanan yang termasuk ke dalam Regident Ranmor mencakup:
- Registrasi kendaraan bermotor baru
- Pendaftaran perpanjangan kendaraan bermotor
- Pengesahan kendaraan bermotor
- Perubahan identitas dan kepemilikan kendaraan bermotor
- Pemblokiran dokumen Regident Ranmor yang berhubungan dengan tindak pidana
- Penghapusan nomor registrasi kendaraan bermotor
- Penggantian dokumen terkait Regident Ranmor
Dispenda
Dispenda ini yang berperan dalam menerima dan mengelola pembayaran pajak kendaraan bermotor, seperti:
- Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)
- Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB)
Pajak yang diterima ini selanjutnya akan dibagi ke kabupaten dan kota yang kemudian digunakan untuk pembangunan dan pemeliharan jalan, sekaligus peningkatan moda serta sarana transportasi.
Jasa Raharja
Dalam layanan SAMSAT, PT Jasa Raharja berperan dalam menerima dan mengelola pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan dan Dana Pertanggungan Wajib Kecelakan Penumpang (DPWKP).
Jenis layanan yang diberikan SAMSAT bagi kendaraan bermotor
Jika melansir dari NTMC Polri, ada tujuh jenis pelayanan SAMSAT yang memudahkan Anda dalam mengurus berbagai hal terkait kendaraan bermotor.
- SAMSAT induk
Ini merupakan layanan SAMSAT konvensional di mana masyarakat masih dihadapkan pada loket-loket saat akan mengurus pembayaran pajak kendaraan bermotor dan lain sebagainya. Meski merepotkan, layanan SAMSAT induk masih menjadi pilihan favorit masyarakat terbukti dari antriannya yang cukup panjang.
- SAMSAT keliling
SAMSAT keliling merupakan fasilitas layanan pembantu yang disiapkan untuk pembayaran PKB, pengesahan STNK, dan pembayaran SWDKLLJ. Sesuai namanya, SAMSAT keliling beroperasi dari satu tempat ke tempat lain menggunakan mobil yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa.
Tujuan disediakannya fasilitas ini adalah untuk memudahkan masyarakat dalam memenuhi kewajibannya, serta menjangkau masyarakat yang tinggal jauh dari kantor SAMSAT induk.
- SAMSAT drive thru
Selanjutnya adalah SAMSAT drive thru. Ini merupakan salah satu layanan SAMSAT yang mengadopsi restoran cepat saji. SAMSAT drive thru ini memungkinkan Anda untuk tidak perlu turun dari kendaraan untuk melakukan pembayaran PKB.
Untuk bisa menggunakan layanan ini, Anda cukup menyediakan dokumen seperti BPKB, STNK, dan KTP asli untuk diserahkan.
- Gerai SAMSAT
Gerai SAMSAT merupakan fasilitas pelayanan yang ditempatkan di pusat-pusat keramaian, seperti mall, ruko, pusat perbelanjaan, terminal, serta stasiun kereta.
- SAMSAT kecamatan
Sesuai namanya, layanan SAMSAT ini dikembangkan di wilayah kecamatan. Keberadaannya pun terbukti efektif dan mempermudah masyarakat dalam mengurus pajak kendaraan bermotor.
- SAMSAT online
SAMSAT online adalah jenis layanan terbaru yang memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan secara daring. Dengan adanya layanan ini, proses pembayaran pajak kendaraan bermotor menjadi lebih mudah dan efisien.
- SAMSAT digital
Bisa dikatakan ini adalah layanan paling baru yang disediakan oleh Tim Pembina SAMSAT Nasional. Melalui aplikasi SAMSAT Digital Nasional (SIGNAL) masyarakat bisa dengan mudah menyelesaikan berbagai urusan, mulai dari urusan pajak, pengesahan STNK, hingga pembayaran SWDKLLJ secara daring.
Miliki kendaraan impian dengan BCA Finance
Saat ini, sudah banyak lembaga pembiayaan yang bersedia mewujudkan impian Anda untuk mendapatkan mobil yang diinginkan. Salah satu lembaga pembiayaan yang bisa diandalkan untuk mewujudkan hal tersebut adalah BCA Finance.
Ini karena BCA Finance memberi kemudahan bagi para konsumen untuk bisa memiliki kendaraan yang diinginkan. Terlebih lagi, banyak penawaran menarik yang diberikan oleh lembaga pembiayaan tersebut, mulai dari:
- DP ringan
- Bunga yang rendah
- Pilihan tenor yang panjang
Dengan berbagai penawaran menarik tadi tentunya tidak akan membebani cash flow bulanan Anda. Keuntungan lainnya, Anda juga bisa melakukan simulasi kredit mobil terlebih dahulu di laman BCA Finance untuk mengetahui besaran angsuran yang dikeluarkan setiap bulannya, baik itu untuk mobil baru maupun mobil bekas.
Tunggu apalagi, siap miliki kendaraan pribadi dengan BCA Finance.